Puncak Scorpio : Nirwana Baru Bondowoso


Seiring makin populernya Instagram dan traveling yang dianggap sebagai lifestyle, maka tak heran apabila daerah-daerah di Indonesia berlomba-lomba untuk mempromosikan potensi wisata daerahnya. Tak terkecuali Kabupaten Bondowoso, belum genap 1 semester saya kembali merantau, saat pulang ternyata ada saja tempat wisata baru yang muncul. Salah satu tempat wisata baru di Bondowoso adalah Puncak Scorpio yang terletak di Desa Sumber Cantring, Kec. Wringin dengan ketinggian 800-900 mdpl. Dari Puncak Scorpio ini teman-teman bisa menikmati keindahan bukit-bukit di sekitar desa, sawah, serta yang tak kalah menarik kamu bisa melihat garis pantai Pasir Putih, sampai cerobong asap PLTU Paiton.



Gimana, keren to? waktu terbaik untuk menikmati pemandangan di Puncak Scorpio adalah pagi hari dan sore hari, karena dari sini kamu bisa menikmati sunrise dan sunset sekaligus, sehingga cocok sekali untuk teman-teman yang hobi fotografi dan para penikmat wisata alam Indonesia. Fasilitas yang disediakan juga lumayan lengkap. Sudah ada warung kopi biar nongkrong bareng teman makin ajip, dipan buat leyeh-leyeh sambil menatap masa depan,  pagar pengaman, dan spanduk dilarang membuang mantan sampah. Meskipun sudah cukup memadai, masih ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan di wisata Puncak Scorpio ini, yaitu akses jalan yang menurut saya masih lumayan susah untuk dilalui, tanda arah ke Puncak Scorpio yang belum tersedia dari jalan umum, dan lahan parkir yang belum memadai. 



Sekedar saran untuk teman-teman yang ingin mengunjungi Puncak Scorpio ada baiknya menggunakan sepeda motor daripada mobil, karena jalan yang tidak terlalu lebar dan lahan parkir yang belum memadai serta pastikan kondisi rem sepeda motor berfungsi baik, karena jalan yang lumayan memacu adrenalin.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hutan Tasnan : Cerita Baru & Citra Baru Bondowoso

Bendungan Sampean Baru : Wisata "Instagenic" Paling Alami

Wisata P28 : Switzerland Versi Bondowoso